Logo Jebdeker

Analisis Risk Profile, Good Corporate Governance, Earnings, Capital Terhadap Potensi Financial Distress

Authors

  • Chintya Putri

    a:1:{s:5:"en_US";s:23:"Universitas Tanjungpura";}

DOI:

https://doi.org/10.56456/jebdeker.v5i1.795

Keywords:

Risk Profile, Good Corporate Governance, Earnings, Capital, Financial Distress

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kesehatan bank pada PT Bank Rakyat Indonesia Tbk menggunakan metode RGEC. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Objek penelitian ini adalah laporan keuangan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk dari tahun 2019 sampai dengan 2023. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi dan studi kepustakaan yaitu laporan keuangan publikasi tahunan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk yang dipublikasikan oleh pada tahun 2019 sampai dengan tahun 2023. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa selama lima tahun terakhir adalah 1) Tingkat kesehatan melalui Risk Profile dengan rasio NPL sebesar 2.88% dinilai Sehat dan LDR sebesar 83.31% dinilai Sehat. 2) Tingkat kesehatan melalui GCG dengan self-assesment dinilai Sehat. 3) Tingkat kesehatan melalui Earnings dengan rasio ROA sebesar 2.38% dinilai Sangat Sehat, ROE sebesar 15.10% dinilai Sangat Sehat, NIM sebesar 6.39%  dinilai Sehat, BOPO sebesar 65.66% dinilai Sehat. 4) Tingkat kesehatan melalui Capital dengan rasio CAR sebesar 23.40% dinilai Sangat Sehat. Penilaian secara komprehensif selama 5 tahun terakhir menunjukkan bahwa PT Bank Rakyat Indonesia Tbk mempertahankan posisi keuangan yang sangat stabil dengan Peringkat Komposit 1 (PK-1) yang mendapat kategori “Sangat Sehat” dan tidak menunjukkan kelemahan atau potensi kesulitan keuangan.

References

Bank Indonesia. (2004). Peraturan Bank Indonesia No. 6/10/PBI/2004 tentang Sistem Penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum. Peraturan Bank Indonesia, 1(1), 1–23. https://peraturan.bpk.go.id/Details/137709/peraturan-bi-no-610pbi2004

Budiarto, A., & Ruzikna, R. (2023). Analisis Kinerja Keuangan untuk Menilai Kesehatan PT Pegadaian (Persero) Menggunakan Metode RGEC. Jurnal Ekobistek, 12(2), 526–532. https://doi.org/10.35134/ekobistek.v12i2.537

Christian, F. J., Tommy, P., & Tulung, J. (2017). Analisa Kesehatan Bank Dengan Menggunakan Metode RGEC pada Bank BRI dan Mandiri Periode 2012-2015. Jurnal EMBA, 5(2), 530–540. https://doi.org/https://doi.org/10.35794/emba.5.2.2017.15717

Febrianti, A. Y. (2023). Analisis Tingkat Kesehatan Bank dengan Menggunakan Metode RGEC pada Bank Umum Bumn yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Masa Pandemi COVID-19. Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB, 9(2), 49–60.

OJK. (2015). Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 4/POJK.03/2015 tentang Penerapan Tata Kelola bagi Bank Perkreditan Rakyat. OJK Indonesia, 1998, 1–59.

OJK. (2016). Penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum Nomor 4/POJK.03/2016. OJK, 1–27.

Pratikto, M. I. S., Qanita, A., & Maghfiroh, R. U. (2019). Analisis Tingkat Kesehatan dan Potensi Financial Distress Dengan Metode RGEC Pada BNI Syariah Tahun 2014-2018. El-Qist: Journal of Islamic Economics and Business (JIEB), 9(1), 87–101.

Putriana, M., & Artati, S. (2019). Analisis Perbandingan Tingkat Kesehatan Bank dengan Menggunakan Pendekatan RGEC (Studi pada PT. Bank Mandiri (Persero), Tbk dan PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk Periode 2014-2018). J-MAS (Jurnal Manajemen Dan Sains), 4(2), 342. https://doi.org/10.33087/jmas.v4i2.116

Salman, M., & Wulandari, C. (2021). PREDIKSI KEBANGKRUTAN PADA BANK BUMN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Niagawan, 10, 130. https://doi.org/10.24114/niaga.v10i2.23442

Sari, V. K., & Dwiriotjhajono, J. (2021). Analisis Financial Distress Dengan Menggunakan Metode Rgec Untuk Memprediksi Kebangkrutan. Jurnal Ilmu Komputer Dan Bisnis, 12(2), 37–53. https://doi.org/10.47927/jikb.v12i2.125

Siallagan, H. (2016). Buku Teori Akuntansi Edisi Pertama. LPPM UHN Press.

Downloads

Published

2024-12-31